Sabtu, 29 November 2008

Opera Mini dan Visual Voicemail Plus Hadir di Google Android

Smartphone Google kini menjadi lebih kuat eksistensinya dibandingkan dengan iPhone Apple. Semua itu berkat dua aplikasi baru yang diluncurkan Goolge untuk T-Mobile G1 kemarin. Aplikasi tersebut bernama Opera Mini dan Fusion Voicemail Plus yang sekarang telah dijual secara resmi di Android Market ataupun iPhone App Store.

Tidak banyak aplikasi yang memiliki profile bagus di system operasi Android mobile milik Google akhir-akhir ini, namun kdua aplikasi baru tersebut sepertinya juga tidak mudah digunakan. Sementara itu, para pengembang open source Google Android ini telah menunggu Google untuk memperkenalkan penjualan berbayar untuk kedua aplikasi di Android Market, yang kemudian akhirnya Opera dan PhoneFusion merilis aplikasi baru tersebut.

Browser web alternative pertama yang ada di Android, Opera Mini 4.2 memiliki fitur yang familiar sama dari family Mini, seperti zooming, bookmarking, searching for in-line text and saving. Selain itu skin atau theme dari Mini 4.2 ini merupakan skin mobile browser yang baru untuk Android, dan telah support dengan video playback.

Sementara Fusion Voicemail Plus dari PhoneFusion membawa voicemail visual ke pengguna T-Mobile G1. Aplikasi tersebut dapat memusatkan beberapa box voicemail dan menampilkan list visual semua pesan dalam satu tempat. Layanan Fusion Voicemail Plus juga menampilkan caller ID, trmasuk detail contact yang tersimpan dalam phonebook.

Namun, Opera Mini dan Visual Voicemail plus sebenarnya bukan hal yang esklusif agi Android. Opera Mini telah digunakan di banyak ponsel dan support dengan aplikasi Java. Sedangkan Visual Voicemail biasa dijalankan di handset Blackberry dan smartphone dengan system Windows Mobile 5 dan 6.

BeritaNet.com

Tidak ada komentar: